Pelaksanaan Ibadah Remaja Rayon Langowan Raya
Ketua Komisi Pelayanan Remaja Sinode GMIM, Pnt Ir Moody Rondonuwu MT, kembali menjadi khadim dalam ibadah bersama Remaja wilayah dan kini dalam ibadah remaja se wilayah Langowan Raya. Ibadah dilaksanakan di jemaat GMIM Nafiri Walewangko wilayah Langowan 4(12/3). Ibadah dihadiri para remaja, pembina remaja serta para pelayan khusus.
Melalui Kitab Mazmur 34 : 2-23, Moody lewat khotbahnya mengingatkan kepada peserta ibadah untuk berusaha hidup benar sesuai firman Tuhan sebagaimana raja Daud. Selalu mengandalkan Tuhan, mencari Tuhan, hidup benar dan takut akan Tuhan. “Remaja GMIM hidupnya bukan saja dituntut baik, tetapi juga hidupnya selalu melakukan hal-hal yang benar dan menyenangkan hati Tuhan.” Ujar Moody. “Sebagai ketua KPRS, saya sangat bersyukur karena rayon langowan secara rutin telah memprogramkan adanya persekutuan bersama bagi para remaja dan pembina remaja untuk memperkokoh persatuan, menjalin keakraban dan kebersamaan sebagai satu tubuh kristus.” Lanjutnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah Langowan 4 yang juga adalah ketua jemaat GMIM Nafiri Walewangko, Pdt Katrin Montolalu Kordak MTh, membawahkan sambutan dan mengapresiasi komisi remaja dan para remaja yang terus bergiat dalam persekutuan-persekutuan ibadah. “Ini harus dipertahankan bahkan ditingkatkan. Jadilah remaja GMIM yang selalu membawa kabar sukacita dan belajarlah pada raja Daud yang selalu hidup takut akan Tuhan.” Ujar Katrin.
Koordinatorium rayon Langowan, Pnt Irwan Maki SH, didampingi wakil koordinatorium Pnt Bonny Tarumingi SPd sangat bangga dengan kehadiran dan perhatian ketua KPRS walaupun ditengah padatnya jadwal pelayanan selalu berusaha hadir memenuhi undangan pelayanan dari komisi pelayanan remaja rayon Langowan.
Di akhir ibadah dilaksanakan foto bersama dan jamuan kasih. (Refrondo)