Getsemani Madidir Gelar LKRG
BITUNG – Berangsung selama 3 hari, mulai Jumat 31 Agustus sampai Minggu 2 September 2018, diadakan Latihan Kepemimpinan Remaja Gereja GMIM Getsemani Madidir Bitung.
Adapun jumlah peserta adalah 44 orang remaja putra dan putri. 9 materi diterima peserta yang diberikan para pemateri dari Bidang P3SDM KPRS GMIM.
Materi dan pematerinya adalah:
– Menghayati Hidup Baru dalam Kristus oleh Pnt. Meli Nander
– Belajar memimpin acara ibadah oleh kak Herold Barauntu
– Remaja dan Baptisan GMIM oleh Pdt. Rita Mantiri
– Jalan Keselamatan oleh Pnt. Jansen Mende
– Remaja Gereja antara studi dan pelayanan oleh Pnt. Billy Rawis
– Remaja yang mengenal dirinya oleh Pnt. Meilany Mongilala
– Remaja GMIM dan saat teduhnya oleh Pnt. Wikman Rumagit
– Teknologi, Informas, Globalisasi oleh Pnt. Heard Runtuwene
– Menjadi remaja GMIM Bertumbuh, Berakar dan berbuah bagi Kristus oleh Pnt. Marthen Tombeg
Ketua BPMJ GMIM Pdt. Fokker Philips Korompis mengapresiasi kegiatan remaja ini. GMIM Getsemani dalam pelayanannya meiliki 46 kolom dan untuk pelayanan remaja dibagi 8 rayon.
Ketua KPRJ Pnt. Mutiara Barauntu didampingi Sekretaris Amelia Kaemba dan asisten bendahara Angelina Weken mengungkapkan bahwa ini merupakan program pelayan yang dilakukan di tahun 2018 ini.
Ketua Panitia Rodrigo Budiman didampingi Sri Makikama, Silvia dan Tirsa bersyukur karena LKRG ini sudah sukses berlangsung.